Usai Dilantik Menjadi Kepala Desa Rambahan, M. Reza Pahlapi Siap Memajukan Desa

    Usai Dilantik Menjadi Kepala Desa Rambahan, M. Reza Pahlapi Siap Memajukan Desa
    M. Reza Pahlapi Kepala Desa Rambahan Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batang Hari Jambi

    Batang Hari, Jambi - Pemilihan Kepala Desa serentak se-Kabupaten Batang Hari pada oktober lalu telah usai, M. Reza Pahlapi putra asli Desa Rambahan terpilih lagi menjadi kepala desa, dan ini adalah jabatan yang kedua kalinya, Jumat (17/12/2021).

    M. Reza Pahlapi dilantik oleh Bupati Batang Hari M. Fadhil Arief bersama 59 kepala desa lainnya di ruang pola besar kantor Bupati pada kamis 16 Desember 2021.

    Kepada awak media M. Reza mengatakan sangat berterima kasih atas kepercayaan masyarakat Desa Rambahan yang telah mempercayainya untuk melanjutkan program yang sudah berjalan selama ini.

    “Pesta demokrasi telah usai, perbedaan pilihan itu biasa, dan sekarang saatnya masyarakat bersatu untuk membangun desa yang kita cintai ini, ” ujarnya.

    M. Reza Pahlapi berharap dirinya dan masyarakat bisa lebih bahu membahu bersama-sama bersinergi dengan masyarakat dan pemerintah daerah untuk menciptakan desa yang mandiri desa yang tangguh dan mewujudkan masyarakat yang sejahterah.

    (Red)

    Randy Pratama

    Randy Pratama

    Artikel Sebelumnya

    Musrenbangdes Penetapan RKPDes TA 2022 Desa...

    Artikel Berikutnya

    Sertijab Kades Terpilih Sekaligus Pelantikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima

    Ikuti Kami